Cara Menjumlahkan Di Excel Satu Persatu Angka ~ Matematika Akuntansi -->
Menu 👇
HomeAkuntansi | Ekonomi | Matematika | Ms. Excel
Toko Buku Sinar Pajar

Saturday, April 16, 2022

Cara Menjumlahkan Di Excel Satu Persatu Angka

Cara menjumlahkan di excel satu persatu angka bisa dilakukan dengan menggunakan simbol yang sama dengan melakukan penjumlahan secara manual. Dalam Ms. Excel ada beberapa cara untuk melakukan penjumlahan.

Kali ini web Matematika Akuntansi akan berbagi ilmu tangan cara menjumlahkan di excel satu persatu angka. Untuk menjumlahkan satu persatu angka dalam Ms. Excel kita bisa gunakan simbol tambah yang diawali dengan simbol tanda sama dengan. Berikut ini adalah rumus menjumlahkan satu persatu angka dalam Ms. Excel :

=Angka+Angka

Keterangan :

  • = adalah simbol yang harus diletakan setiap awal membuat rumus atau fungsi dalam Ms. Excel
  • angka adalah angka yang menjadi objek penjumlahan
  • + adalah suatu symbol untuk melakukan operasi penjumlahan angka secara satu persatu.

Untuk lebih memahaminya, maka kita coba praktikan pada contoh berikut ini. Misalnya kita mempunyai data sebagai berikut :

Pada contoh kali ini kita ditugaskan untuk menghitung hasil penjumlahan dari angka yang berada di cell A2 dengan angka yang berada di cell B2. Untuk menghitungnya maka anda harus memasukan rumus di bawah ini ke dalam cell C2 :

=A2+B2

Maka setelah rumus dimasukan ke dalam cell C2 dan kemudian anda menekan tombol enter, hasilnya akan menjadi :
Terlihat pada gambar di atas, hasil dari penjumlahan angka yang berada di cell A2 dengan angka yang berada di cell B2 adalah 150. Jadi pada intinya untuk melakukan penjumlahan secara satu perstau, maka bisa dengan menggunakan simbol tambah yang diawali dengan tanda sama dengan.

Jika masih belum faham, maka silahkan untuk simak video di bawah ini :

Referensi :

Salam,

Muhamad Pajar Sidik
President Director of (matematikaakuntansi.blogspot.com)
Email fajarmoehamad@gmail.com
IG @mupasid

Jika ingin bertanya secara privat, Silahkan hubungi no 085709994443 dan untuk berkomentar silahkan klick link di bawah ini 👇