Rumus Vlookup Tidak Berfungsi ~ Matematika Akuntansi -->
Menu 👇
HomeAkuntansi | Ekonomi | Matematika | Ms. Excel
Toko Buku Sinar Pajar

Saturday, November 27, 2021

Rumus Vlookup Tidak Berfungsi


Rumus vlookup tidak berfungsi pada saat kondisi-kondisi tertentu. Ketika rumus vlookup tidak berfungsi maka akan menghasilkan #N/A, saat itu pula biasanya anda akan merasa bingung bahkan frustasi wkwkwk..

Namun jangan khawatir, karena kali ini web Matematika Akuntansi akan membahas masalah dan cara mengatasi ketika rumus vlookup tidak berfungsi.

Penyebab Rumus Vlookup Tidak Berfungsi

Sebelum anda berfikir untuk mengatasi rumus vlookup tidak berfungsi, anda harus mengetahui terlebih dahulu mengenai penyebab rumus vlookup tidak berfungsi. Penyebab yang sering terjadi diantaranya adalah :

  1. Data yang dicari di table array memang tidak ada;
  2. Data yang dicari di table array berantakan penulisannya.

Yu kita bahas satu persatu.

1. Data yang dicari di table array memang tidak ada

Point pertama ini adalah kondisi dimana memang data yang dicari tidak ada sama sekali di table array. Jadi sebenarnya tidak ada cara apapun untuk mengatasi tidak berfungsinya rumus ini selain memperbaiki sumber datanya. Namun jika hanya ingin menghilangkan #N/A dan dibuah menjadi Blank, maka anda bisa mengubahnya secara manual atau mengubahnya dengan Fungsi IF.

2. Data yang dicari di table array berantakan penulisannya

Nah untuk point yang ke dua bisa diatasi dengan cara menambahkan tanda bintang * atau wildcard dan fungsi TRIM pada bagian lookup_value. Namun juga tidak bisa jika data terlalu berantakan. 

Mengatasi Rumus Vlookup Tidak Berfungsi

Jika data yang berantakan disebabkan hanya karena spasi yang berlebihan dan text kurang lengkap, maka untuk mengatasi rumus vlookup yang tidak berfungsi bisa dilakukan dengan rumus vlookup berikut ini:

=VLOOKUP("*"&TRIM(lookup_value)&"*";table_array;col_index_num;[range_lookup])

Kita langsung saja praktikan pada contoh berikut ini :


Untuk mengisi kolom buah yang berada di kolom B dengan menggunakan rumus VLOOKUP maka anda harus menggunakan rumus vlookup yang tadi sudah kami jelaskan diatas. Masukan rumus di bawah ini ke dalam cell B2 :

=VLOOKUP("*"&TRIM(A2)&"*";D:E;2;0)


Maka hasilnya menjadi :


Terlihat bahwa cell B2 terisi kata Sirsak yang artinya rumus VLOOKUP yang kita gunakan berhasil. Namun sekali lagi kami ingatkan bahwa rumus di atas tidak akan bisa berfungsi jika datanya terlalu berantakan misalnya seperti "Sidikkkkk2121...   ". Rumus di atas tidak akan berfungsi pada hal yang demikian.

Demikian artikel kali ini.
Mohon maaf apabila ada salah-salah kata.
Apabila ada yang ingin ditanyakan atau disampaikan, silahkan untuk menulis pada kolom komentar di bawah.

Referensi :

  • Google.com

Salam,

Muhamad Pajar Sidik

President Director of (matematikaakuntansi.blogspot.com)
Email fajarmoehamad@gmail.com
IG @mupasid

Jika ingin bertanya secara privat, Silahkan hubungi no 085709994443 dan untuk berkomentar silahkan klick link di bawah ini 👇