Penggunaan Option Explicit dalam VBA Excel ~ Matematika Akuntansi -->

Wednesday, May 5, 2021

Penggunaan Option Explicit dalam VBA Excel


Explicit dalam bahasa Indonesia adalah eksplisit yang berarti gamblang, tegas, terus terang, tidak berbelit-belit (sehingga orang dapat menangkap maksudnya dengan mudah dan tidak mempunyai gambaran yang kabur atau salah mengenai berita, keputusan, pidato, dan sebagainya); tersurat menurut KBBI.

Jika secara bahasa explicit adalah tegas, maka dalam Ms. Excel pun bermakna sama yaitu tegas pula. Jadi option explicit dalam Ms. Excel adalah suatu suatu perintah yang tegas mengharuskan pendeklarasian setiap variabel yang ada pada module VBA Excel.

Contoh :
Option Explicit
Sub Percobaan()
    Dim a As String
    a = "Wolcome to my projects"
    MsgBox a
End Sub

Jika coding VBA di atas dimasukan ke dalam module dan kemudian dijalankan, maka hasilnya menjadi :


Jika coding di atas dihilangkan pendeklarasian variabelnya seperti berikut ini :
Option Explicit
    Sub Percobaan()
    a = "Wolcome to my projects"
    MsgBox a
End Sub

Dan kemudian dijalankan, maka hasilnya akan menjadi eror seperti gambar di bawah ini :


Pada intinya jika suatu module VBA dimasukan code Options Explicit, maka semua variabel di dalamnya harus dideklarasikan.

Demikian artikel kali ini.
Mohon maaf apabila ada salah-salah kata.
Apabila ada yang ingin ditanyakan atau disampaikan, silahkan untuk menulis pada kolom komentar di bawah.

Referensi :

  • Google.com

Salam,

Muhamad Pajar Sidik

President Director of (matematikaakuntansi.blogspot.com)
Email fajarmoehamad@gmail.com
IG @mupasid

Jika ingin bertanya secara privat, Silahkan hubungi no 085709994443 dan untuk berkomentar silahkan klick link di bawah ini 👇